Pages

Minggu, 31 Mei 2015

Day 5

I/O Management and Disk Scheduling.

keyword dalam I/O management and scheduling

DMA -> suatu alat khusus yang memungkinkan transfer data secara langsung antara memory
           tanpa adanya interupsi

    3 model DMA :
          single bus detached DMA  : i/o bisa langsung connect ke memory atau modul DMA
          single bus integrated DMA I/O : i/o modul langsung akses ke DMA modul dulu, agar
                                                     bisa akses memory.    
          I/O bus : i/o modul tergabung dalam satu jalur bus dan jalur bus tersebut menuju ke
                       DMA modul.

cylinder -> adalah sebuah kepingan dalam harddisk yang muter2 mulu, ada 3 yaitu
                outer,middle,dan inner.

CD-R -> standard format compact disk yang recordable able atau disk / cd yang digunakan
             untuk merekam data dan hanya sekali (namun bisa diakalin).

    Cara proses merekam data (burn) dalam OS : (belum terjawab).

CD-ROM -> sebuah piringan compact dari jenis piringan optik yang dapat menyimpan data
                 mencapai kurang - lebih 700 mb.

    Beda CD-ROM dan CD-R adalah, untuk hak akses cd-rom, hanya ditulis dari pembuat atau pihak pertama kali yang mengakses cd-rom tersebut sehingga data di dalamnya fix dan hanya dapat dibaca. Namun cd-r adalah sebuah cd atau disk yang bisa ditulis dan dimodif contentnya sebelum sebuah cd-r tersebut di finalisasi atau di fix sehingga datanya akan menjadi read only dan tidak dapat dimodif lagi,(kecuali di nakalin, hehehehe).

Software Layer terbagi 5 yaitu
    User level ->
    Device independent operating system software
    Device driven
    Interrupt handler
    Hardware

DVD-R -> Digital Versatile Disk , merupakan disk yang seperti compact disk namun dengan
               ukuran kapasitas data yang lebih besar , umumnya 4.7 GB, dan karena tipenya
               DVD-R maka, hanya bisa ditulis sebelum finalisasi (atau belum menjadi read-only).

    4 tipe DVD :
         single sided,single layer dvd -> 4.7 gb
         single sided,dual layer dvd -> 8.5 gb
         double sided,single layer dvd -> 9.4 gb
         double sided,double layer ->

Blu-ray disk -> sering disebut juga BD adalah sebuah format cakram optik untuk penyimpanan
                   media digital yang high definition. Nama blu-ray diambil dari nama gelombang laser
                   yang digunakan dalam disk ini yang berwarna biru dan dengan gelombang
                   yang lebih pendek dari gelombang laser yang dipakai di cd dan dvd (warna merah).
                   kapasitas penyimpanan media ini berkisar antara 25 gb - 50 gb dan bisa double
                   sided dengan penyimpanan 50 gb - 100 gb.
    Beda blu-ray dengan HDDVD : penyimpanan beda single layer blu-ray 25 - 50 bg sementara
                                             hddvd untuk single layer antara 15 gb dan manufacturer
                                             beda.

Microns -> ukuran rentang jarak antar transistor didalam chip processor. Makin kecil jaraknya
               makin bagus.

Buffering -> manajemen device yang berfungsi untuk melakukan buffer. buffer itu adalah tempat
                 yang menampung sementara data operasi I/O.
    4 schema dalam bufering:
           no buffering
           single buffering
           double buffering
           circular buffering

    kenapa harus ada buffering : untuk menyesuaikan device - device yang mempunyai
                                              perbedaan dalam transfer data.

Driver -> driver itu mengacu kepada komponen perangkat lunak yang mengijinkan sebuah
             sistem komputer untuk berkomunikasi dengan sebuah perangkat keras (hardware).

    pengaplikasian driver dalam sebuah operating system bisa dengan diinstal melalui cd-rom atau dvd-rom dan dapat juga dengan di download.

Seek time -> waktu yang dibutuhkan kontroller harddisk untuk menentukan bagian tertentu dari
                   bagian yang disimpan. Sedangkan waktu yang dibutuhkan keseluruhan adalah ...

TLB -> merupakan cache memory yang digunakan untuk memory management untuk
           meningkatkan kecepatan translasi dari virtual address. (Translation Look aside Buffer).

    implementasi TLB : content addressable memory merupakan implementasi dari tlb, dan akan mencari key virtual address dan hasil dari physical address.

SSD-NAND -> Solid state disk - Nand yang merupakan media penyimpanan menggunakan cel
                     daripada piringan harddisk yang biasa, sehingga lebih aman untuk dibawa-bawa
                     dan lebih cepat. Nand didapat dari logika atau algorithm Circuit Gate.

Enkripsi -> proses transformasi informasi menggunakan algoritma agar tidak dapat dibaca orang
               yang tidak memiliki pengetahuan khusus  atau key tertentu. Digunakan hampir dalam
               semua transaksi atau proses dalam dunia maya di jaman ini.

Shadow copy -> sebuah program sederhana yang berfungsi untuk menyalin semua file dari satu
                       tempat ke tempat lain pada sistem operasi khususnya windows. Menyalin semua
                       file termasuk file yang terkunci dan file yang digunakan dalam sebuah program.

      Menggunakan shadow copy: buat sebuah folder untuk di shadow copy di drive c
                                           masukkan satu atau beberapa buah dokumen ke dalam folder
                                           cek properties folder pilih previous version
                                           jalankan sistem restore point dan buat sistem restore point baru
                                           buat perubahan pada folder yang telah dibuat tadi , bisa dengan
                                              menghapus atau menambah beberapa folder.
                                           selengkapnya liat di :

Interrupt -> sinyal yang menginformasikan kepada program bahwa terdapat kejadian tertentu
                 pada sistem komputer. Sinyal interrupt dapat menyebabkan sebuah program tidak
                 berjalan sementara waktu.

     Contoh implementasi interrupt :
           setiap ketikan keyboard, akan menghasilkan sinyal interrupt seperti halnya dengan printer
     yang menunjukkan adanya sebuah proses.
                                          
CD-RW -> cd-rom yang dapat ditulis kembali (rewriteable). cd-rw menggunakan media yang
               sama seperti cd-r. Kapasitas maksimum cd-rw adalah kurang lebih 700 mb.

GUI -> Graphical user interface adalah antar muka pada sistem informasi atau komputer yang
          menggunakan menu grafis agar mempermudah para penggunanya untuk berinteraksi
          dengan komputer.
          Kelebihan GUI : desain grafis lebih menarik. Interaksi dengan komputer lebih baik,
                               memudahkan pengguna, menarik minat pengguna, resolusi gambar yang
                               tinggi (optional).
          Kelemahan GUI : memakan resources memory yang besar, bergantung pada hardware,
                                 membutuhkan banyak tempat pada layar komputer, dan tidak fleksible.

Precise Interrupt -> merupakan sebuah interrupt yang tidak berefect pada mesin atau
                            menyebabkan kerusakan mesin.
       property precise interrupt :
           Program counter diletakkan di tempat yang diketahui
           Semua instruksi sebelum pc menunjuk telah diselesaikan
           Tidak ada instruksi atau perintah sesudah pc menunjuk yang dikerjakan
           State instruksi yang berjalan diketahui

RAID -> Redundan array independet disk adalah sebuah teknologi dalam penyimpanan data
            untuk mengimplementasikan fitur fault tolerance dengan menggunakan cara redundansi
            data. baik dengan menggunakan software maupun dengan hardware RAID terpisah.

     terbagi menjadi 6 level dari level 1:
         Raid level 1 = mirorring -> disk disamain
         Raid level 2 = Paralel access -> datanya di dobel (dicek menggunakan humming code)
         Raid level 3 = Bit interleaved parity
         Raid level 4 = Independent access
         Raid level 5 = Block-interleaved distributed parity
         Raid level 6 = Block-interleaved dual distributed parity

     bagaimana cara kerja RAID : ada beberapa konsep yaitu

         mirroring -> menyalin data ke lebih dari satu media penyimpanan (umumnya harddisk).
         stripping -> memecah data ke beberapa media penyimpanan.
         fault tolerance -> redudansi data disimpan untuk menguji kesalahan dan masalah untuk
                                  dapat dideteksi dan dipelajari
     
Shortest Seek First -> adalah sebuah algoritma scheduling untuk menentukan pergerakan
                               arm and head dari disk untuk membaca dan menentukan request.

Block oriented -> perangkat berorientasi block yang menyimpan informasi dan menukarkan atau
                        menerima atau mengirim informasi sebagai block - block berukuran tetap

Stream orientes -> perangkat yang mengantarkan atau menerima aliran karakter tanpa peduli
                           dan membentuk suatu struktur block.

Single buffer -> sebuah block buffer menerima input dari I/O dan saat transfer tersebut
                      selesai, block yang baru akan langsung diminta untuk proses selanjutnya
                      proses ini sering dinamakan reading ahead.
Double buffer -> 2 buah block digunakan untuk menerima input / output dan yang satunya
                       digunakan untuk menyimpan ke dalam user process.

Asynchronus -> kendali(control) yang akan kembali ke user tanpa menunggu proses masukan dan
                      keluaran berakhir sehingga tidak terjadi wait loop atau waktu tunggu.
                      (proses yang berjalan tidak sinkron sehingga tidak perlu waktu tunggu).
                      contoh penerapan : saat menggunakan chating , tidak perlu menunggu balasan
                                                 dari proses atau chat lain untuk mengirim chat selanjutnya.

Synchronus -> kendali yang kembali ke user program setelah proses input atau output selesai
                     dilakukan sehingga diperlukan waktu tunggu bagi user untuk akses selanjutnya.
                     contoh penerapan : saat ambil foto digital di hape, perlu waktu tunggu untuk
                                                memproses data foto tersebut dahulu baru berlanjut ke
                                               proses ambil foto berikutnya.

Algorithm untuk disk scheduling ada 4 :

FIFO -> mengerjakan sebuah request berdasarkan urut masuk request dalam disk.

SSTF -> mengerjakan sebuah request yang terdekat terlebih dahulu dengan tempat sebelumnya.

SCAN -> proses menentukan jalur head saat akan menangani sebuah request baru saat posisi
             head belum mencapai posisi awal, langsung balik ke arah sebelumnya untuk memproses
             request tersebut (membatalkan rute balik ke arah awal , bisa diinterupt).

CSCAN -> proses menentukan jalur head saat menghadapi sebuah request baru yang bersifat
               tidak dapat diinterupsi sehingga si head akan kembali ke tempat awal di dalam disk
               lalu kembali memutar ke request tadi untuk diproses.

Binus & Sky Connectiva

Tidak ada komentar:

Posting Komentar